Mau daftar twitter ? Bingung caranya bagaimana ? Simak ulasan Lengkapnnya disini ⬇⬇⬇.
Cara Daftar Twitter – Kamu suka bercerita? atau suka membagikan keluh kesah? Twitter adalah salah satu tempat untuk berbagi hal tersebut.
Banyak orang terkenal melalui akun twitternya. Hampir semua orang menggunakan twitter mulai dari artis, komedian, penulis, hingga politikus semua mendaftar dan membuat akun twitter.
Media Social twitter ini biasa digunakan sebagai tempat promosi ataupun media informasi secara online.
Seperti pebisnis yang mempromosikan produknya, bahkan politikus yang berkampanye melalui akun twitternya.
Cara Daftar / Buat Akun Twitter
Tertarik ingin menjadi terkenal melalui twitter? Namun belum tahu cara membuat akun twitter tersebut?
Berikut ini cara membuat akun twitter:
1. Pertama, silahkan teman-teman mengunjungi web twitter yaitu Twitter.com

2. Selanjutnya akan ditampilkan halaman login dan pendaftaran akun twitter.
3. Pilih halaman Sign Up

4. Isikan data diri pada kolom yang telah disediakan
- Full Name: Yaitu nama lengkap diri kamu
- Email Address: Isikan alamat email kamu yang masih aktif

5. Maka akan muncul pop-up Keterangan Twitter "Customize your experience"
6. Silahkan centang saja
, kemudian klik next

7. Masukkan nama akun dan email akun yang kamu miliki sekali lagi
8. Klik tombol Sign Up

9. Kemudian verifikasi kode akan dikirim melalui email, silahkan masukkan kode tersebut pada kolom yang tersedia.

10. Masukkan juga nomor ponsel kamu.

11. Twitter juga akan mengirim kode verifikasi melalui nomor ponsel tersebut
12. Masukkan kode yang telah diberikan twitter pada kolom yang disediakan untuk verifikasi
13. Selamat akun twitter kamu telah berhasil dibuat.
Baca Juga : 2 Cara Daftar Line Terbaru 2020
Cara Memilih Nama Pengguna
[su_box title=”Tips Memilih Nama Pengguna Twitter” box_color=”#078792″]1. Gunakan Nama Pribadi anda agar mudah di ingat Ex. @Ibnfirnas, jika tidak ada gunakan angka di belakang nama anda, bisa tgl lahir, tgl penting atau lainnya seperti @Ibnfirnas98.
2. Nama Pengguna tidak boleh melebihi batas maksimal yaitu 15 Karakter.
3. Nama Pengguna tidak boleh berisi Admin atau Twitter atau Facebook, Dll.
4. Ingat Nama Pengguna Twitter anda, karena nama itu akan digunakan untuk mengirim pesan, sebutan atau Direct Message. [/su_box]
Settingan Awal Twitter
Setelah akun twitter baru kamu jadi, maka tahap selanjutnya adalah mengatur beberapa settingan dasar, seperti pada profile, kemudian detail profile, bio dan lainnya.
1. Memasukkan foto profile, Header, Web(jika ada), dan bio

Agar akun twitter kamu mudah dikenali dan mudah mendapatkan followers, sebaiknya ganti foto profile yang sebelumnya tidak ada menjadi foto profile yang kamu inginkan.
Silahkan klik pada icon roda gerigi, kemudian klik setting > profile
Silahkan ganti mulai dari header, website, foto, bio dan sebagainya, setelah selesai silahkan tekan tombol Save changes untuk menyimpan perubahan data tersebut.
Hal ini bisa kamu baca dengan lengkap di Artikel Cara Menggunakan Twitter.
2. Pengaturan tambahan
Karena ini setting tambahan maka sifatnya opsional, kamu bisa melakukannya atau tidak terserah pada keinginan kamu.
Misal seperti penggantian bahasa yang kamu ingin kan atau ingin merubah tampilan background pada akun twitter kamu. dan lainnya.
Untuk merubah bahasa silahkan masuk ke menu setting > Account, sedangkan untuk mengubah background silahkan masuk ke setting > design.
Jika sudah semua maka twitter kamu akan lebih kece dan menarik. Sekarang kamu sudah bisa berkicau layaknya burung ditwitter.
Demikian lah cara daftar twitter, sehingga kamu bisa memiliki akun twitter.
Semoga cara diatas bisa bermanfaat ya…
Terima kasih.